7 Travel Bandung Semarang Berangkat Pagi, Siang, Malam 2022 – Masih banyak orang yang ragu mengadakan perjalanan, karena banyaknya tenaga dan waktu yang harus dipersiapkan. Travel Bandung Semarang mulai dilirik sebagai solusi dari masalah tersebut. Mengapa bisa? Dengan menggunakan travel, tugas Anda hanya duduk manis.Â
Segala urusan, seperti biaya pengemudi, armada, dan pencarian rute, ditanggung sepenuhnya oleh pihak travel. Ini menjadikan perjalanan lebih terorganisir dan terarah. Belum lagi akan ada kru armada yang akan membantu mengangkut barang bawaan dari jemputan ke bagasi armada.
Penumpang dijamin tidak akan capek. Ditambah, berbagai fasilitas di dalam armada akan meningkatkan kualitas perjalanan menuju Semarang. Mengingat jarak antara kedua kota yang cukup jauh. Nah, berikut adalah pilihan biro travel terbaik yang melayani rute Bandung-Semarang.
Daftar Travel Bandung Semarang Terbaik
Pada umumnya, travel menyediakan beberapa pilihan jadwal keberangkatan, mulai dari pagi hari hingga dini hari. Penentuan jam berangkat bisa ditentukan berdasarkan tujuan individu. Selanjutnya, temukan biro travel yang sesuai, jangan lupa perhatikan fasilitas dan harga tiketnya sebagai berikut:
1. Citra TransÂ
Ada yang berkata bahwa travel itu ribet, karena membutuhkan persyaratan yang ketat. Hal itu tidak terjadi pada biro Citra Trans. Penumpang bisa langsung memesan tiket secara online maupun offline dengan persyaratan yang mudah.
Terlebih lagi, harga tiket yang ditawar mulai dari Rp250.000. Biaya tersebut bisa lebih murah dibandingkan menggunakan transportasi umum lainnya.Â
Ketika memesan tiket, jangan lupa memasukkan alamat jemput yang benar. Sistem door to door yang diterapkan oleh Citra Trans memungkinkan penumpang dijemput dari rumah dan diantar ke tujuan yang diinginkan.Â
Namun perlu diketahui, waktu keberangkatan bisa menjadi lebih awal. Ada baiknya menghubungi customer service untuk konfirmasi keberangkatan.
- Alamat: Jl. Palasari Sayati, Bandung, Jawa Barat
- Hubungi: 0811-2784-325
- Armada: Isuzu Elf, Toyota Hiace
- Fasilitas: Makan gratis 1 kali, full AC, sistem door to door, kursi reclining
- Layanan: Setiap hari
- Rute: Bandung – Sumedang – Tegal – Pemalang – Kendal – Semarang
- Jadwal: 06.00 WIB, 12.00 WIB, 16.00 WIB, 21.00 WIB
2. Omah Abah TravelÂ
Untuk yang mengutamakan kenyamanan selama perjalanan, pastikan memilih travel Bandung Semarang door to door ini. Armada penjemputan meninggalkan pool mulai dari pukul 2 siang, lalu mendatangi rumah-rumah penumpang.
Nantinya armada travel berangkat selambat-lambatnya pukul 8 malam. Dengan begitu, perjalanan lebih terasa cepat, karena penumpang bisa beristirahat dan merasa segar saat tiba pada dini hari.Â
Layanan yang diberikan oleh Omah Abah Travel patut diacungi jempol berkat lengkapnya fasilitas serta kualitasnya. Travel ini hanya menggunakan armada yang lulus uji kendali, sehingga pengemudi bisa membawanya dengan aman.
- Alamat: Omah Abah, Bandung, Jawa Barat
- Hubungi: 0813-2349-5048
- Armada: Isuzu Elf, Toyota Hiace
- Fasilitas: Charging port, kursi reclining, full AC, full service
- Layanan: Setiap hari
- Rute: Bandung – Semarang
- Jadwal: 20.00 WIB
3. Rama TransÂ
Rama Trans adalah travel yang cukup populer di Bandung. Pelayanannya dalam memberikan kepuasan kepada pelanggan ditunjukkan dengan adanya fasilitas lengkap di setiap armada. Travel ini menyediakan beberapa rute perjalanan, salah satunya rute Bandung-Semarang.
Menerapkan sistem door to door, itu artinya penumpang bisa diantar langsung ke tujuan. Tiketnya bisa dipesan melalui kontak yang tertera dengan harga Rp250.000.Â
Mengingat perjalanan ke Semarang cukup memakan waktu, penumpang dijamin tidak akan bosan berkat fasilitas-fasilitas yang disediakan, seperti kursi reclining, AC dingin, kabin bersih, armada luas dan bagasi besar.
- Alamat: Jl. Halimun No. 3, Malabar, Bandung, Jawa Barat
- Hubungi: 022-8446-8648
- Armada: Hiace
- Fasilitas: Reclining seat, musik, full AC, sistem door to door
- Layanan: Setiap hari
- Rute: Bandung – Semarang
- Jadwal: Hubungi CS
4. Eltrans TravelÂ
Tidak semua travel melalui jalur tol, hal itu karena mempengaruhi tarif nantinya. Namun travel Bandung Semarang via tol ini bisa dipilih. Harga tiketnya pun tidak jauh berbeda dengan travel lainnya, yaitu hanya Rp250.000.Â
Dengan melalui jalur tol yang bebas hambatan, penumpang akan lebih cepat sampai ke tujuan. Kru yang profesional juga akan menemani perjalanan, sehingga semakin nyaman dan betah.Â
Tidak perlu sungkan untuk menanyakan titik pemberhentian kepada kru armada jika ingin turun pada titik tertentu. Menariknya lagi, pemesanan tiket bisa dilakukan secara online. Itu lebih praktis, cepat dan aman.
- Alamat: Jl. Sanggung Raya No. 6, Semarang, Jawa Tengah
- Hubungi: 0857-7777-9957
- Armada: Toyota Hiace
- Fasilitas: Full AC, kursi reclining, bagasi besar, hiburan audio visual
- Layanan: Setiap hariÂ
- Rute: Bandung – Semarang
- Jadwal: Hubungi CS
5. D’Carolina TransÂ
Selanjutnya adalah travel yang tak kalah laris di Bandung. Memang biro travel pusatnya berada di Semarang, namun ada pool cabang di Kota Kembang yang biasa digunakan untuk melayani rute Bandung-Semarang.
Tersedia layanan PP untuk para penumpang yang butuh bepergian cepat. Sebagai upaya memangkas waktu, D’Carolina Trans menyediakan layanan door to door dan point to point. Tiket yang ditawarkan bervariasi, mulai dari Rp225.000 untuk sekali jalan.
- Alamat: Jalan Dawung III, Pudakpayung, Semarang, Jawa Tengah
- Hubungi: 0823-2269-0533
- Armada: Isuzu Elf, Toyota Hiace
- Fasilitas: Kursi reclining, musik, bantal dan selimut, full AC, bagasi besar
- Layanan: Setiap hari 24 jam
- Rute: Bandung – Semarang
- Jadwal: Hubungi CS
6. Bintang Raya TravelÂ
Untuk yang menginginkan perjalanan eksklusif dan penuh privasi, tentunya Bintang Raya Travel siap melayaninya. Dengan pilihan armada seperti Mitsubishi L300, Grand Max dan Daihatsu Luxio, setiap armada hanya dibatasi oleh beberapa penumpang saja.
Ini memberikan kenyamanan yang lebih baik, apalagi biro travel Bandung Semarang ini telah memodifikasi armadanya dengan berbagai fasilitas, seperti kursi reclining yang empuk. Kabin juga dibersihkan untuk menjaga kenyamanan.
Mesin armada dicek dan dirawat secara berkala, sehingga bisa dipastikan keamanannya sebelum meluncur ke kota tujuan. Setiap orang dikenakan tarif Rp200.000 untuk sekali perjalanan dengan travel ini.
- Alamat: Jl. Margosari 1 Nomor 18, Sawah Besar, Gayamsari, Semarang, Jawa Tengah
- Hubungi: 0812-8882-2205
- Armada: Mitsubishi L300, Grand Max, Daihatsu Luxio
- Fasilitas: Full AC, MP3 player, bagasi, kursi reclining, pengemudi berpengalaman
- Layanan: Setiap hari
- Rute: Bandung – Semarang
- Jadwal: 19.00 WIB
7. Bestrans TravelÂ
Bestrans Travel melayani perjalanan Bandung ke Semarang menggunakan armada terbaiknya. Armada yang difasilitasi dengan AC, kursi reclining, serta hiburan audio visual tentunya menyenangkan hati para penumpang.
Travel ini memang tidak menggunakan Elf atau Hiace, layaknya kebanyakan travel lainnya. Namun itu tidak mengurangi pengalaman perjalanan penumpang. Dengan armada yang minim, penumpang akan merasakan perjalanan yang eksklusif dan premium.
Layanan door to door diterapkan oleh travel ini, sehingga penumpang hanya tinggal menunggu dijemput oleh armada menuju pool.
- Alamat: Jl. Riau, Bandung, Jawa BaratÂ
- Hubungi: 0811-170-027
- Armada: Mitsubishi L300, Grand Max, Daihatsu Luxio
- Fasilitas: Kursi reclining, hiburan audio visual, full AC
- Layanan: Setiap hari buka pukul 08.00 – 20.00 WIB
- Rute: Bandung – Tegal – Kendal – Semarang
- Jadwal: 19.00 WIB
Tidak usah ragu lagi menggunakan jasa travel Bandung Semarang door to door di atas. Perjalanan panjang akan terasa singkat apabila memilih travel yang berkualitas. Armada yang didukung oleh fasilitas terbaik tentunya akan menghadirkan pengalaman menyenangkan.
Konsultasikan langsung kepada pihak customer service untuk menentukan titik turun, sehingga tidak terjadi miskomunikasi. Nah, kira-kira mana jasa travel yang dirasa paling menarik?